judul skripsi dll

KONTRIBUSI MINAT DRAMA

DAN MEMBACA PEMAHAMAN TEKS DRAMA

TERHADAP KEMAMPUAN MENULIS NASKAH DRAMA

SISWA KELAS XI SMAN 8 YOGYAKARTA

SKRIPSI

Diajukan kepada Fakultas Bahasa dan Seni

Universitas Negeri Yogyakarta

untuk Memenuhi Sebagian Persyaratan

guna Memperoleh Gelar

Sarjana Pendidikan

oleh

Andri Wicaksono

NIM 012124056

JURUSAN PENDIDIKAN BAHASA DAN SASTRA INDONESIA

FAKULTAS BAHASA DAN SENI

UNIVERSITAS NEGERI YOGYAKARTA

2007



MOTTO

Tiada sesuatu dapat tercapai dengan beragu-ragu. Tak ada kebesaran jatuh sebagai karunia jatuh dari langit. Semua mesti digalang dari pasir dan kerikil, dilepa diikat dengan keringat, dibuat cerlang bersinar dengan akal pikir

Pram

Satu keberanian untuk tiga kecerobohan

dan hari esok akan tiba lebih cepat dari yang kau kira

Eragon

One heart not only one love

Maju terus pantang mundur sebelum uzur berpaling terbujur

Penulis


PERSEMBAHAN

Untuk cita-cita mereka (Bapak Sugito Setiawan,

Mama’ Supadmi, Mas Setyo Widianto, Dik Catur Febriatmoko)

serta sesuatu isi dunia yang kusayang-sayangiku, saya haturkan karya berdarah, berpeluh desah ini.


KATA PENGANTAR

Puji syukur saya panjatkan kehadirat Allah yang Maha penyayang lagi Maha pengasih. Atas berkat rahmat dan hidayah-Nya, akhirnya saya dapat menyelesaikan skripsi ini untuk memenuhi sebagai persyaratan guna memperoleh gelar sarjana pendidikan.

Penulisan skripsi ini terselesaikan karena bantuan dari berbagai pihak. Untuk itu, saya mengucapkan terima kasih secara tulus kepada:

1. Rektor UNY, Dekan FBS, Ketua Jurusan Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia yang memberikan kesempatan kepada saya menyusun skripsi.

2. Bapak Dr. Suroso dan Bapak Anwar Efendi, M.Si. selaku pembimbing skripsi yang penuh kesabaran, kearifan, dan kebijaksanaan telah memberikan bimbingan, arahan, dan dorongan.

3. Bapak Kepala Sekolah, Ibu Wakasek Bidang Kurikulum, Ibu Mulyati, S.Pd. selaku guru mata pelajaran Bahasa dan Sastra Indonesia SMAN 8 Yogyakarta atas segala bimbingan dan bantuannya.

4. Siswa kelas XI SMAN 8 Yogyakarta atas waktu, bantuan, dan kerjasamanya sehingga penelitian ini terselesaikan.

5. Bapak dan Mama’ yang telah memberikan doa, semangat, kasih sayang, dana, sarana, prasarana, dan segala yang diberikan untuk kehidupan saya.

6. Setyo Widianto dan Catur Febriatmoko, saudara dan terkadang musuh yang sangat saya sayangi.

7. Joko, Poer, Tito, Ikhsan, Arif, dan Groh, Rawa-rawa atas sumbangan pikiran, dorongan makian, cercaan, dan semua teman-teman PBSI angkatan 2001, piss forever to you serta terima kasih atas semangatnya.

8. Terima Kasih Saya haturkan kepada Bambang Susilo, M.M, Niken S., S.Pd, Dr. Ir. Syamsul, dr. Setyaningsih, Sp.S, Budi S., S.E, Ambar W., S.H, Nt., Drs. Soenardjo, Faishal, Ayu, Nadya, Iza, dll. Mereka adalah saudara/keluarga, pelindung, pemberi tempat berteduh, dan berkeluh kesah selama saya di Yogyakarta.

9. Rekan-rekan Harjuna, Terban 455 (Dr. Sulis, Dedi, M.Si, Vinda, M.H., Yudi, Lukman, Evry, Sudir,S.P, Guterez, Yopi, Mbah Toro, Sarif, Sugeng, S.P, Abeng, dan Mas Sigit) terimakasih atas percekcokan, kekisruhan, kerja sama, tawa ria, dan semangatnya, baik dulu maupun sekarang.

10. Rekan-rekan Gelanggang Mahasiswa UNY khususnya UNSTRAT yang telah menampung kebekuan dan kegalauan.

11. Kawan FK-UKM Kolaborasi Dies Natalis ke-43 UNY yang telah memberikan kesempatan dan bantuan, maaf bila tak sepenuhnya setor muka; buat Bos Steve dan ’Bulan’ kesayangan yang menyatakan arti dari segelintir senyuman.

12. Terima kasih kepada Tiwi Andayani, S.Pd yang telah tersia-sia, terpuruk menanggung sengketa. Maaf bila tak kuasa terjaga dalam rumah ’Tiandrafona Imagita W.’ yang mungkin kita bina dan kini tinggal sisa prahara diesnata-lisandra dan sesuatu yang ditiadakan bersama Ia, mereka, dan kami yang telah lena akan dunia.

13. Putra Jogja, Madusari, Laris 1, Selaras, Pak Sabar, Rembo, Irma, Mardian, Dogdog Garuda, Skuter, Mbak Min, Bul Ana, Mbah Saeran, Lek Yur, Bu Titin, Sederhana, Untuang, Family, kafe Kopma UNY, Texas, Jogja Chicken, Mc.D, KFC, dll., terima kasih atas beberapa suap dan asap sehingga saya bisa menyambung hidup.

14. Wanita-wanitaku dan segala bilamana sempat mengenalku serta semua pihak yang tidak dapat saya sebutkan satu persatu.

Semoga amal baik semua pihak yang telah membantu penelitian ini mendapat pahala dari Allah SWT. Akhir kata, saya menyadari bahwa skripsi ini belum sempurna. Oleh karena itu, saran dan kritik yang sifatnya membangun sangat saya butuhkan agar skripsi ini berguna bagi siapa saja yang membacanya.

Yogyakarta, April 2007

Penulis,

Andri Wicaksono

ABSTRAK


Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui ada tidaknya kontribusi antara minat drama terhadap kemampuan menulis naskah drama siswa kelas XI SMAN 8 Yogyakarta, ada tidaknya kontribusi antara membaca pemahaman teks drama terhadap kemampuan menulis naskah drama siswa kelas XI SMAN 8 Yogyakarta, dan ada tidaknya kontribusi antara minat drama dan membaca pemahaman teks drama terhadap kemampuan menulis naskah drama siswa kelas XI SMAN 8 Yogyakarta.
Populasi penelitian ini adalah siswa kelas XI SMAN 8 Yogyakarta yang berjumlah 180, dengan sampel sebesar 108. Teknik yang digunakan untuk mengambil sampel adalah teknik proportional random sampling. Pengumpulan data minat drama dengan metode angket, membaca pemahaman teks drama dengan metode tes, dan kemampuan menulis naskah drama dengan tes. Sebelum melakukan pengumpulan data, terlebih dahulu diadakan uji coba instrumen. Hasil analisis validitas dan reliabilitas diperoleh 22 butir soal sahih pada angket minat drama, 36 butir soal sahih pada tes membaca pemahaman dan nilai P di bawah dari 0,05 untuk tes menulis naskah drama. Teknik analisis yang digunakan adalah korelasi parsial dan korelasi ganda.
Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa: (1) terdapat kontribusi antara minat drama terhadap kemampuan menulis naskah drama siswa kelas XI SMAN 8 Yogyakarata dengan r hitung 0,416, dan r tabel 0,181 pada taraf signifikansi 0.05 dengan koefisien determinannya (R2) sebesar 19,53%; (2) terdapat kontribusi antara membaca pemahaman teks drama terhadap kemampuan menulis naskah drama siswa kelas XI SMAN 8 Yogyakarta dengan r hitung 0,315, dan r tabel 0,181 pada taraf signifikansi 0,05 dengan koefisien determinannya (R2) sebesar 11,96%; (3) terdapat kontribusi antara minat drama dan membaca pemahaman teks drama dengan kemampuan menulis naskah drama siswa kelas XI SMAN 8 Yogyakarta dengan koefisien determinannya (R2) sebesar 31,5% yang berarti 31,5% kemampuan menulis naskah drama ditentukan oleh variabel minat drama dan membaca pemahaman teks drama, selebihnya 68,5% ditentukan oleh faktor lain.


Tidak ada komentar: